J3.x

Kemampuan Laporan Ekstensi di Komponen Privasi

From Joomla! Documentation

This page is a translated version of the page J3.x:Report Extension Capabilities in Privacy Component and the translation is 100% complete.

Sebagai bagian dari Serangkaian Alat Privasi yang telah diperkenalkan di Joomla 3.9, satu halaman kemampuan hadir untuk pelaporan fungsi-fungsi ekstensi yang memerlukan perhatian anda ketika anda menambahkan fitur-fitur baru ke situs atau pada saat anda menyiapkan dokumentasi, seperti kebijakan privasi atau syarat dan ketentuan.

PENTING - Kemampuan yang dilaporkan di halaman ini berdasarkan keaktifan ekstensi tersebut, dimana ia harus mendukung sistem pelaporan ini. Yang ditampilkan di halaman ini hendaknya bukan menjadi acuan lengkap dan dianjurkan agar anda membaca dokumentasi masing-masing ekstensi untuk informasi selengkapnya.

Panduan Penerapan untuk Pengembang

Untuk melaporkan ekstensi, suatu plugin harus terhubung ke event onPrivacyCollectAdminCapabilities. Tidak seperti plugin lain yang digunakan hanya untuk satu kelompok plugin, kelompok berikut ini diimpor untuk kemungkinan pemakaiannya dengan event ini:

  • Otentikasi
  • Captcha
  • Pemasang
  • Privasi
  • Sistem
  • Pengguna

Suatu plugin harus mengembalikan array asosiatif dimana key-nya adalah teks yang akan ditampilkan sebagai judul, dan value-nya adalah array dari kemampuan ekstensi tersebut yang tampil sebagai daftar. Semua pesan harus dapat diterjemahkan oleh pluginnya. Berikut adalah contoh struktur array untuk Captcha - Recaptcha.

public function onPrivacyCollectAdminCapabilities()
{
	// If a plugin does not have its language files autoloaded, ensure you manually load the language files now otherwise the below may not be translated
	$this->loadLanguage();

	return array(
		JText::_('PLG_CAPTCHA_RECAPTCHA') => array(
			JText::_('PLG_RECAPTCHA_PRIVACY_CAPABILITY_IP_ADDRESS'),
		),
	);
}